Berita

[VIDEO] Begini Keseruan Tradisi Bibibi Jelang 27 Ramadan di Probolinggo

Sabtu, 08 Mei 2021 - 22:27
[VIDEO] Begini Keseruan Tradisi Bibibi Jelang 27 Ramadan di Probolinggo Anak-anak dengan aneka jajanan yang diperoleh dalam tradisi Bibibi (foto: Habib Qushay for TIMES Indonesia)

TIMES BIAK, PROBOLINGGOTradisi Bibibi setiap menjelang 27 Ramadan, merupakan momen yang ditunggu-tunggu. Terutama oleh anak-anak di Probolinggo, Jawa Timur.

Tanpa dikomando, selepas Dhuhur hingga sore, anak-anak ini berkumpul membentuk kelompok. Kemudian keliling kampung, berkunjung ke rumah-rumah warga untuk mendapat sedekah.

Sementara warga, menyiapkan barang-barang untuk dibagikan. Berupa uang, jajanan, hingga aneka minuman dalam kemasan. Jumlah dan takarannya, disesuaikan dengan kemampuan.

Semua berjalan dengan penuh suka cita. Anak-anak bahagia, warga juga tanpa beban dan bahagia. Tak heran, bila tradisi Bibibi ini berlangsung seru.

Tradisi ini berlangsung turun-temurun. Di Kota Probolinggo, dan sejumlah kecamatan di Kabupaten Probolinggo. Seperti Paiton, Kraksaan, Banyuanyar, Bantaran dan Wonomerto.

Tradisi Bibibi dinilai sebagai wujud tarbiyah atau pendidikan di Bulan Ramadan. Yakni pendidikan untuk meningkatkan ibadah. Salah satunya dengan memperbanyak sedekah.

Ia juga dimaknai dimaknai sebagai sambutan atas lailatul qadar. Malam seribu bulan ini, diyakini jatuh pada malam 27 Ramadan, sebagaimana pendapat Abdullah bin Abbas.

Tradisi Bibibi juga menunjukkan kebaikan hubungan antar tetangga umat Islam. Juga memperkuat tali silaturrahim antar tetangga muslim.

Berikut video rekaman keseruan Tradisi Bibibi di Desa/Kecamatan Bantaran, Kabupaten Probolinggo. Video direkam oleh Nur Fradila, warga setempat. (*)

Pewarta : Muhammad Iqbal
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Biak just now

Welcome to TIMES Biak

TIMES Biak is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.